Arrester merupakan sebuah perangkat yang berfungsi untuk melindungi peralatan dari kegagalan dielektrik yang disebabkan oleh impuls petir, switching surge, ataupun lonjakan tegangan yang melebihi kemampuan dielektrik suatu peralatan. Pada sebagian besar arrester dipasang alat penghitung kerja arrester (event counter) yang berfungsi untuk menghitung frekuensi arrester telah bekerja. Di kondisi lingkungan lembap dan polusi tinggi, pada bagian isolator sangat mudah terjadi surface discharge. Surface discharge merupakan discharge yang terjadi pada suatu daerah yang berhubungan langsung dengan permukaan dielektrik yang memiliki medan listrik berlebih, sehingga memicu terjadinya discharge. Surface discharge yang berlangsung secara terus-menerus dapat mengakibatkan flashover. Flashover yang mengenai bagian dari event counter dapat membuat event counter mengalami error sehingga tidak menunjukkan angka yang benar. Di samping itu, kinerja event counter akan terganggu. Untuk itu, perlu dilakukan pengujian isolator arrester dengan tiga skema, yaitu isolator kondisi bersih, isolator kondisi lembap, serta isolator dengan kondisi lembap dan berpolutan. Pada pengujian ini, digunakan polutan dengan nilai equivalent salt deposit density (ESDD) sebesar 4,69 mg/cm2 dan nilai nonsoluble deposit density (NSDD) sebesar 1,8841 mg/cm2. Berdasarkan hasil pengujian, diketahui bahwa terjadi penurunan kemampuan isolasi arrester dalam menahan tegangan yang diakibatkan oleh kelembapan dan polutan. Kelembapan memberikan penurunan breakdown voltage (BDV) sebesar 5,8 kV setiap kenaikan kelembapan 5%, sedangkan polutan memberikan penurunan BDV sebesar 59 kV ketika isolator diberi polutan.
CITATION STYLE
Naufal Hilmi Fauzan, Sasongko Pramonohadi, Muhammad Ariq Achnida Syam, & Rafi Ramadhana Ardiantara. (2023). Studi Pengaruh Kelembapan dan Polutan pada Kinerja Isolator Arrester 20 kV. Jurnal Nasional Teknik Elektro Dan Teknologi Informasi, 12(2), 151–157. https://doi.org/10.22146/jnteti.v12i2.6324
Mendeley helps you to discover research relevant for your work.