Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah buku teks pelajaran matematika kelas X SMA dan MA kurikulum 2013 ini sudah disajikan sesuai dengan KI dan KD serta implementasi pendekatan saintifik. Jenis penelitian ini merupakan penelitian deskriptif yang menggunakan pendekatan kuantitatif. Instrumen penelitian yang digunakan adalah lembar penskoran kesesuaian buku. Hasil penelitian menunjukkan bahwa buku teks pelajaran matematika kelas X SMA dan MA kurikulum 2013 sudah disajikan sesuai dengan KI dan KD serta implementasi pendekatan saintifik, dengan presentase 85,7% atau kategori baik untuk analisis berdasarkan kesesuaian materi dengan KI dan KD. Tingkat kesesuaian dengan KD dari KI-1 adalah 100% (sangat baik). Tingkat kesesuaian dengan KD dari KI-2 adalah 100% (sangat baik). Tingkat kesesuaian dengan KD dari KI-3 adalah 80% (baik). Tingkat kesesuaian dengan KD dari KI-4 adalah 80% (baik). Sedangkan persentase 86,1% atau kategori sangat baik untuk analisis berdasarkan kesesuaian materi dengan implementasi pendekatan saintifik. Implementasi pendekatan saintifik telah tercermin dengan adanya langkah-langkah pembelajaran melalui penerapan 5M (mengamati, menanya, menggali informasi, menalar, dan mengkomunikasikan) dan model pembelajaran discovery learning, problem based learning, dan project based learning yang telah disajikan pada setiap bab.
CITATION STYLE
Dendy Setyo Anggoro, Sri Sulasteri, & A. Sriyanti. (2022). Analisis Buku Matematika SMA Ditinjau dari Pendekatan Saintifik Kurikulum 2013. Alauddin Journal of Mathematics Education, 4(1), 98–107. https://doi.org/10.24252/ajme.v4i1.28443
Mendeley helps you to discover research relevant for your work.