Hipoglikemia merupakan penyakit kegawatdaruratan yang membutuhkan penanganan segera, karena jika terlambat bisa mengakibatkan penurunan kesadaran, kejang hingga kerusakan permanen pada otak. Sehingga peran keluarga sangat penting dalam mengenal keadaan kesehatan dan perubahan-perubahan yang dialami anggota keluarga. Hal tersebut dapat meminimalisir komplikasi dan kematian pada anggota keluarga yang sakit. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui gambaran pengetahuan keluarga tentang kegawatdaruratan hipoglikemia pada penderita diabetes mellitus. Jenis penelitian ini adalah deskriptif dengan instrumen penelitian menggunakan kuesioner. Tehnik sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah Purposive Sampling dengan jumlah sampel 30 responden.. Hasil penelitian menunjukkan pengetahuan keluarga kurang yang dipengaruhi oleh karakteristik responden yaitu usia, pendidikan dan jenis kelamin. Tugas dan peran keluarga begitu kompleks, hal ini dapat menyebabkan kurangnya perhatian keluarga terhadap keluarga yang sakit. Peningkatan pengetahuan perlu diberikan seperti kunjungan rumah oleh tenaga kesehatan sebagai bentuk perhatian agar keluarga dapat menentukan manajemen dan perilaku apa yang harus digunakan untuk mengatasi penyakit anggota keluarga.
CITATION STYLE
Musniati, M., & Aprilia, E. (2021). Gambaran Pengetahuan Keluarga Tentang Kegawatdaruratan Hipoglikemia Pada Penderita Diabetes Melitus di Wilayah Kerja Puskesmas Cakranegara. Jurnal Ilmu Kesehatan Dan Farmasi, 9(2), 8–10. https://doi.org/10.51673/jikf.v9i2.869
Mendeley helps you to discover research relevant for your work.