PENGARUH JENIS DAN KONSENTRASI GULA TERHADAP KARAKTERISTIK FISIKOKIMIA DAN SENSORI JELLY DRINK

  • Yanto T
  • Karseno K
  • Purnamasari M
N/ACitations
Citations of this article
196Readers
Mendeley users who have this article in their library.

Abstract

Jelly drink memiliki konsistensi gel yang lemah, sehingga banyak disukai oleh anak-anak. Gula kelapa juga dikenal sebagai pemanis alami yang aman bagi tubuh, sehingga dimungkinkan untuk digunakan sebagai pemanis jelly drink. Penelitian ini bertujuan untuk 1)mengetahui pengaruh jenis gula terhadap sifat fisikokimia dan sensoris jelly drink, 2)mengetahui pengaruh konsentrasi gula terhadap sifat fisikokimia dan sensoris jelly drink, dan 3)mengetahui tingkat kesukaan terhadap produk jelly drink dengan pemanis gula kelapa cair, gula kelapa cetak dan gula pasir. Penelitian dilakukan dengan metode eksperimental menggunakan Rancangan Acak Kelompok (RAK), dua faktor perlakuan, dan 3 kali ulangan. Faktor pertama adalah jenis gula (J) terdiri atas tiga taraf yaitu: J1=Gula Kelapa Cair, J2= Gula Kelapa Cetak, dan J3= Gula Pasir. Faktor kedua adalah konsentrasi gula (K) yang terdiri atas tiga taraf yaitu: K1= 14%, K2=15%, dan K3=16%.Hasil penelitian menunjukkan bahwa perlakuan jenis gula berpengaruh pada viskositas, warna, tingkat kemanisan, aroma khas gula, dan tekstur jelly drink. Konsentrasi gula berpengaruh terhadap sineresis, viskositas, dan tingkat kemanisan jelly drink.Secara umum kombinasi perlakuan berbagai jenis dan konsentrasi gula tidak mempengaruhi tingkat kesukaan terhadap produk jelly drink.

Cite

CITATION STYLE

APA

Yanto, T., Karseno, K., & Purnamasari, M. M. D. (2015). PENGARUH JENIS DAN KONSENTRASI GULA TERHADAP KARAKTERISTIK FISIKOKIMIA DAN SENSORI JELLY DRINK. Jurnal Teknologi Hasil Pertanian, 8(2), 123. https://doi.org/10.20961/jthp.v0i0.12904

Register to see more suggestions

Mendeley helps you to discover research relevant for your work.

Already have an account?

Save time finding and organizing research with Mendeley

Sign up for free