Tujuan penelitian: (1) untuk mengetahui penerapan pembelajaran berbasis market day dalam menanamkan nilai-nilai kewirausahaan terhadap peserta didik kelas enam pada UPT SPF SD Negeri Kompleks IKIP I Makassar, dan (2) mengetahui nilai-nilai kewirausahaan yang ditanamkan terhadap peserta didik kelas VI melalui kegiatan berbasis market day. Penelitian ini adalah penelitian kualitatif dengan pendekatan deskriptif. Teknik pengumpulan data melalui wawancara, observasi, dan dokumentasi. Teknik analisis data meliputi reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan/verifikasi, teknik keabsahan data melalui triangulasi sumber. Hasil penelitian menujukkan bahwa (1) Penerapan pembelajaran berbasis market day dalam menanamkan nilai-nilai kewirausahaan terhadap peserta didik kelas VI UPT SPF SD Negeri Kompleks IKIP I Makassar dilakukan dengan mengintegrasikan nilai-nilai kewirausahaan dalam kurikulum pembelajaran berupa tema wirausaha dan penerapannya dalam bentuk materi pembelajaran serta model pembelajaran yang berbasis market day yang meliputi beberapa tahap, yaitu tahap perencanaan, tahap promosi, tahap produksi, pemasaran/penjualan, pelaporan atau bagi hasil dengan melibatkan peran guru, peserta didk, orang tua, serta seluruh warga sekolah sebagai pembeli, (2) nilai-niilai kewirausahaan yang dapat ditanamkan terhadap peserta didik kelas VI pada UPT SPF SD Negeri Kompleks IKIP I melalui kegiatan berbasis market day seperti, kreativitas, rasa percaya diri, jujur, kepemimpinan, da kerja sama.
CITATION STYLE
Sarinikmah, S., Rakib, M., & Nurdin, N. (2024). Penanaman Nilai-Nilai Kewirausahaan Berbasis Market Day pada Peserta Didik Pendidikan Dasar. ARMADA : Jurnal Penelitian Multidisiplin, 2(3), 179–194. https://doi.org/10.55681/armada.v2i3.1243
Mendeley helps you to discover research relevant for your work.