Metode Minimasi Makespan dengan Menghilangkan Waktu Tunggu pada Penjadwalan Job Shop

  • Irwan H
N/ACitations
Citations of this article
33Readers
Mendeley users who have this article in their library.

Abstract

Sejak akhir tahun 1960 telah banyak literatur penjadwalan yang telah membahas pentingnya estimasi waktu penyelesain pekerjaan dalam suatu penjadwalan produksi. Bagi perusahaan yang menggunakan sistem penjadwalan job shop dan tipe produknya adalah MTO (make to order), dimana prioritas pekerjaan dibuat berdasarkan waktu penyelesaian tercepat dengan harapan cepat selesainya suatu pekerjaan maka pengiriman produk ke customer akan lebih cepat atau tepat waktu. Seperti yang umum diketahui dalam penjadwalan jobshop sering terjadi waktu menunggu dikarenakan waktu proses yang tidak sama (unbalance) antar proses, selain itu juga faktor urutan proses yang tidak seragam memumngkinkan terjadi antrian dalam suatu proses. Hal tersebut sangat jarang terjadi pada industri yang mengimplementasikan penjadwalan flowshop dikarenakan waktu tunggu antar proses akan sangat minimum dikarenakan waktu proses yang di standardkan. Paper ini akan membahas bagaimana meminimumkan/menghilangkan waktu tunggu pada mesin produksi yang mengadopsi penjadwalan jobshop. Menghilangkan waktu tunggu dalam proses produksi flowshop bukanlah hal yang susah dikarenakan urutan proses yang sudah pasti, akan tetapi apabila hal itu akan diterapkan ke dalam industri manufaktur yang menerapkan job shop maka permasalahan ini dikategorikan sebagai NP-hard problem.

Cite

CITATION STYLE

APA

Irwan, H. (2021). Metode Minimasi Makespan dengan Menghilangkan Waktu Tunggu pada Penjadwalan Job Shop. PROFISIENSI: Jurnal Program Studi Teknik Industri, 9(1), 104–116. https://doi.org/10.33373/profis.v9i1.3350

Register to see more suggestions

Mendeley helps you to discover research relevant for your work.

Already have an account?

Save time finding and organizing research with Mendeley

Sign up for free