Prokrastinasi akademik adalah keterlambatan dalam menyelesaikan tugas terkait akademik di sekolah atau di rumah. Tujuan penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan keefektifan pendekatan realistic mathematic education (RME) dalam menurunkan hasil belajar prokrastinasi siswa. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian kuantitatif. Jenis penelitian ini adalah penelitian eksperimen semu (Quasi Experiment). Sampel penelitian ini adalah 25 siswa yang teridentifikasi memiliki perilaku prokrastinasi akademik. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah angket prokrastinasi akademik dan tes hasil belajar. Berdasarkan teknik analisis data diketahui adanya penurunan yang signifikan dibandingkan dengan sebelum dan sesudah perlakuan. Ditunjukkan nilai signifikansi yang ditunjukkan oleh nilai Fhitung lebih besar dari nilai Ftabel pada tingkat signifikansi ???? = 0,05, dengan nilai 7,12. Maka dapat disimpulkan bahwa ho diterima. Hal ini berarti menolak Ho dan menerima hipotesis alternatif (HI), sehingga dapat disimpulkan bahwa pendekatan Realistic Educational Mathematics (RME) berpengaruh terhadap hasil belajar yang menurunkan prokrastinasi akademik pada siswa di SMA Islam Miftahul Ulum.
CITATION STYLE
Shidqiyah, S., Ni’mah, M., & Pratama, L. D. (2023). EFEKTIVITAS PENDEKATAN REALISTIC MATHEMATIC EDUCATION (RME) TERHADAP HASIL BELAJAR DITINJAU DARI PROKRASTINASI SISWA. Laplace : Jurnal Pendidikan Matematika, 6(1), 168–177. https://doi.org/10.31537/laplace.v6i1.1115
Mendeley helps you to discover research relevant for your work.