Abstract
Kampung Wisata Purbayan di Yogyakarta adalah sebuah kawasan wisata yang terletak di Kelurahan Purbayan, Kecamatan Kotagede, Kota Yogyakarta. Namun, potensi pariwisata yang ada kampung wisata purbayan belum sepenuhna dikelola dengan optimal. Di dukung dengan fenomena di Kampung Wisata Purbayan yang belum terekspos hingga nasional juga internasional serta belum maksimalnya pengelolaan Kampung Wisata Purbayan untuk dapat memuaskan pengunjung, baik dari sisi sarana dan prasarana, SDM hingga pengelolaannya sendiri. Pengabdian ini bertujuan untuk mengetahui potensi dan pengelolaan pariwisata di kampung wisata purbayan, menganalisis kondisi serta memberikan solusi berdasarkan pengetahuan dan keahlian yang relevan sehingga dapat mendorong dan meningkatkan tingkat kunjungan Kampung Wisata Purbayan. Metode yang digunakan dalam pengabdian ini yaitu meliputi penataan, loka karya, kursus-kursus, dan penyuluhan-penyuluhan yang berguna untuk mengelola kampung wisata purbayan lebih optimal sehingga meningkatkan jumlah wisatawan yang datang berkunjung serta memudahkan masyarakat dalam mencari informasi terkait kampung wisata purbayan.Jadi kesimpulannya adalah Pengabdian ini bertujuan untuk mengeksplorasi potensi dan pengelolaan pariwisata di Kampung Wisata Purbayan, menganalisis kondisi yang ada, dan memberikan solusi berdasarkan pengetahuan dan keahlian yang relevan. Tujuan utamanya adalah untuk mendorong dan meningkatkan tingkat kunjungan ke Kampung Wisata Purbayan. Metode yang digunakan dalam pengabdian ini mencakup penataan, loka karya, kursus-kursus, dan penyuluhan-penyuluhan. Melalui metode ini, diharapkan pengelolaan Kampung Wisata Purbayan dapat ditingkatkan secara optimal, meningkatkan jumlah wisatawan yang datang berkunjung, serta mempermudah masyarakat dalam mencari informasi terkait kampung wisata tersebut.
Cite
CITATION STYLE
Tohir, A., Mubarokah, L., & DB, J. V. (2023). Kampung Wisata Purbayan: Yogyakarta Mini Tanpa Harus Keliling Kota. Jurnal Abdidas, 4(3), 221–227. https://doi.org/10.31004/abdidas.v4i3.794
Register to see more suggestions
Mendeley helps you to discover research relevant for your work.