SOSIALISASI POS PEMBINAAN TERPADU TERHADAP PENYAKIT TIDAK MENULAR PADA INSTITUSI DI SEKOLAH DASAR IT CENDEKIA ANDALAS KOTA PADANG

  • Nasution S
  • Nurhasanah S
  • Yuni H
N/ACitations
Citations of this article
14Readers
Mendeley users who have this article in their library.

Abstract

Kasus COVID-19 di Indonesia mulai dilaporkan terkonfirmasi positif pada tanggal 2 Maret 2020 dengan 2 kasus. Di Provinsi Sumatera Barat terkonfirmasi 182 kasus positif COVID-19 yang terhitung mulai 2 Mei 2020. Pada masa pandemi saat ini kunjungan ke pelayanan kesehatan mulai berkurang, karena takut melakukan kunjungan dikeramaian. Guru dan karyawan dituntut menjadi pilar kesehatan bagi murid dan orang tua wali, permasalahan untuk mengontrol kesehatan secara berkala juga harus dihadirkan di lingkungan sekolah. Sehingga seluruh guru dan karyawan senantiasa sehat dan produktif dalam menjalankan aktivitas. Kegiatan ini bertujuan untuk mengontrol kesehatan secara berkala guru dan karyawan melalui sosialisasi dan pengenalan Posbindu serta pemeriksaan kesehatan secara berkala dalam bentuk Posbindu (Pos Pembinaan Terpadu) PTM (penyakit Tidak Menular) Institusi. Kegiatan ini dilakukan di SD IT Cendekia Andalas. Sasaran kegiatan ini adalah guru dan karyawan sekolah, metode pendekatan yang dilakukan dengan sosialisasi, diskusi, dan pembentukan kader, pembagian peralatan Posbindu untuk selanjutnya di masa mendatang mendapat pelatihan, dan tercapai tujuan dilaksanakannya Posbindu. Sebagian besar peserta secara umum masih belum mengetahui tentang Posbindu PTM Institusi, disarankan agar selanjutnya membentuk tim kader Posbindu sebagai tim penggerak program, diharapkan terpaparnya seluruh guru dan karyawan di SD IT Cendekia Andalas akan pentingnya memeriksakan kesehatan secara berkala melalui Posbindu PTM Institusi, kesehatan guru dan karyawan terpantau dengan aman dan penyebaran Covid-19 di keramaian dapat dihindari.

Cite

CITATION STYLE

APA

Nasution, S. M., Nurhasanah, S., & Yuni, H. (2021). SOSIALISASI POS PEMBINAAN TERPADU TERHADAP PENYAKIT TIDAK MENULAR PADA INSTITUSI DI SEKOLAH DASAR IT CENDEKIA ANDALAS KOTA PADANG. BULETIN ILMIAH NAGARI MEMBANGUN, 4(1), 35–42. https://doi.org/10.25077/bina.v4i1.280

Register to see more suggestions

Mendeley helps you to discover research relevant for your work.

Already have an account?

Save time finding and organizing research with Mendeley

Sign up for free