UPAYA MENINGKATKAN PENGUASAAN KOSA KATA BAHASA INGGRIS ANAK USIA 5-6 TAHUN MELALUI MEDIA AUDIO VISUAL DI RA BABUSSALAM T.A 2019/2020

  • Junaida J
  • Zannah M
N/ACitations
Citations of this article
32Readers
Mendeley users who have this article in their library.

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk : 1) Mengetahui Bagaimana Penguasaan Kosa Kata Bahasa Inggris Anak sebelum Menggunakan Media Audio Visual di RA Babussalam. 2) Mengetahui Bagaimana Penguasaan Kosa Kata Bahasa Inggris Anak Sesudah Menggunakan Media Audio Visual di RA Babussalam. 3) Mengetahui Apakah Ada Peningkatan Penguasaan Kosa Kata Bahasa Inggris Anak Melalui Media Audio Visual di RA Babussalam. Untuk mencapai tujuan terebut, penelitian ini dirancang menggunakan Penelitian Tindakan Kelas yang dilaksanakan dalam dua siklus. Subjek Penelitian ini adalah Anak Usia 5-6 Tahun di RA Babussalam dengan jumlah 20 anak. Instrumen mengumpulkan data penelitian ini adalah tes, wawancara, observasi dan dokumentasi. Sedangkan analisis data yang digunakan peneliti adalah analisis deskriptif komperatif.Hasil penelitian menunjukkan bahwa peningkatan penguasaan kosa kata bahasa inggris anak meningkat setelah adanya tindakan menggunakan media audio visual. Pada saat dilakukan observasi pra siklus, persentase penguasaan kosa kata bahasa inggris anak 20%, kemudian mengalami peningkatan pada Siklus I sebesar 55% dan pada pelaksanaan Siklus II juga mengalami peningkatan sebesar 85%. Langkah-langkah yang ditempuh sehingga penguasaan kosa kata bahasa inggris anak meningkat adalah: kegiatan pra-pengembangan, kegiatan pengembangan, dan kegiatan penutup.

Cite

CITATION STYLE

APA

Junaida, J., & Zannah, M. (2023). UPAYA MENINGKATKAN PENGUASAAN KOSA KATA BAHASA INGGRIS ANAK USIA 5-6 TAHUN MELALUI MEDIA AUDIO VISUAL DI RA BABUSSALAM T.A 2019/2020. MUDABBIR Journal Reserch and Education Studies, 1(1), 38–50. https://doi.org/10.56832/mudabbir.v1i1.5

Register to see more suggestions

Mendeley helps you to discover research relevant for your work.

Already have an account?

Save time finding and organizing research with Mendeley

Sign up for free