Abstract
Latar Belakang : Anemia pada kehamilan disebut “Potential Danger to Mother and Child†sehingga anemia memerlukan perhatian serius dari semua pihak yang terkait dalam pelayanan kesehatan pada lini terdepan. Pengaruh anemia dalam kehamilan di antaranya adalah dapat menyebabkan BBLR dan perdarahan. Anemia pada kehamilan adalah anemia karena kekurangan zat besi, kekurangan asam folat, infeksi dan kelainan darah yang merupakan jenis anemia yang pengobatannya relatif mudah bahkan murah.Metode : Penelitian ini menggunakan analitik observasional dengan rancangan cross-sectional. Populasi dalam penelitian ini adalah ibu hamil di Puskesmas Sei Panas Kota Batam tahun 2019, teknik pengambilan sampel menggunakan purposive sampling dengan sampel berjumlah 100 orang. Pengumpulan data menggunakan kuesioner, mengecek kadar Hb yang tertera pada rekam medik dan buku KIA ibu hamil. Teknik analisa data yang digunakan adalah uji statistik chi square.Hasil : Hasil penelitian terhadap 100 responden, menunjukkan responden yang kurang mengkonsumsi sulfas ferosus dengan kejadian anemia 45 orang (70,3%) dan tidak anemia 19 orang (29,7%). Sedangkan responden yang cukup mengkonsumsi sulfas ferosus dengan kejadian anemia 13 orang (36,1%) dan tidak mengalami anemia 23 orang (63,9%). Uji statistik menunjukkan hubungan yang signifikan antara suplementasi sulfas ferosus dengan kadar Hb dengan p value 0,001. Hasil penelitian usia kehamilan yang mengalami anemia pada trimester 1 terdapat 7 orang (31,8%), trimester 2 terdapat 23 orang (63,9%) dan trimester 3 terdapat 28 orang (66,7%) dan yang tidak mengalami anemia pada trimester 1 terdapat 15 orang (68,2%), trimester 2 terdapat 23 orang (63,9%) dan trimester 3 terdapat 14 orang (33,6%). Uji statistik menunjukkan hubungan yang signifikan antara usia kehamilan dengan kadar Hb dengan p value 0,018.Kesimpulan : Terdapat hubungan suplementasi sulfas ferosus dengan kadar Hb dan terdapat hubungan usia kehamilan dengan kadar Hb pada ibu hamil di Puskesmas Sei Panas Kota Batam tahun 2019.
Cite
CITATION STYLE
Esmeralda, N. (2021). HUBUNGAN SUPLEMENTASI SULFAS FEROSUS DAN USIA KEHAMILAN DENGAN KADAR HB PADA IBU HAMILDI PUSKESMAS SEI PANAS KOTA BATAM TAHUN 2019. Zona Kedokteran: Program Studi Pendidikan Dokter Universitas Batam, 10(1), 1–11. https://doi.org/10.37776/zked.v10i1.432
Register to see more suggestions
Mendeley helps you to discover research relevant for your work.