SOSIALISASI PENTINGNYA KOMUNIKASI ANTAR PETUGAS KESEHATAN AGAR TERCAPAINYA KOMUNIKASI EFEKTIF DI RUMAH SAKIT UMUM DELIA KABUPATEN LANGKAT

  • Rangkuti D
  • Mentari Tarigan A
N/ACitations
Citations of this article
30Readers
Mendeley users who have this article in their library.

Abstract

Peningkatan mutu pelayanan merupakan prioritas utama di semua rumah sakit. Upaya tersebut dilaksanakan melalui pembangunan sarana, prasarana, pengadaan peralatan dan ketenagaan serta perangkat lunak lainnya, sejalan dengan pembangunan rumah sakit pada umumnya. Namun demikian, disadari pula masih banyak kendala yang dihadapi, terutama yang berkaitan dengan standar kebutuhan dan tuntutan system pelayanan yang masih belum selaras dengan perkembangan IPTEK kedokteran yang semakin pesat dimana pelayanan spesialis dan subspesialis cenderung semakin berkembang. Dengan semakin meningkatnya tuntutan masyarakat akan mutu pelayanan tadi maka fungsi pelayanan kesehatan termasuk pelayanan dalam rumah sakit secara bertahap perlu terus ditingkatkan agar menjadi lebih efektif dan efisien serta member kepuasan terhadap pasien, keluarga maupun masyarakat. Keselamatan Pasien adalah suatu sistem dimana rumah sakit membuat asuhan pasien lebih aman, meliputi asesmen risiko, identifikasi dan pengelolaan risiko pasien, pelaporan dan analisis insiden, kemampuan belajar dari insiden dan tindak lanjutnya, serta implementasi solusi untuk meminimalkan timbulnya risiko dan mencegah terjadinya cedera yang disebabkan oleh kesalahan akibat melaksanakan suatu tindakan atau tidak mengambil tindakan yang seharusnya diambil. Metode pendekatan yang digunakan adalah ceramah dan tanya jawab /informasi/edukasi,   diskusi   dan   bimbingan teknik. Melalui kegiatan pengabdian masyarakat ini juga para peserta khususnya yang berkaitan dengan PMKP (Peningkatan Mutu dan Keselamatan Pasien) lebih paham mengenai mengenai pentingnya terlebih ketika ada kegiatan akreditasi Rumah Sakit karena banyak yang belum paham mengenai PMPK ini. Adanya penambahan pengetahuan mengenai PMKP ini agar ketika dilakukannya akreditasi PMKP ini menjadi pusat perhatian karena telah dilaksanakan dengan baik dan benar.

Cite

CITATION STYLE

APA

Rangkuti, D. S. R., & Mentari Tarigan, A. (2023). SOSIALISASI PENTINGNYA KOMUNIKASI ANTAR PETUGAS KESEHATAN AGAR TERCAPAINYA KOMUNIKASI EFEKTIF DI RUMAH SAKIT UMUM DELIA KABUPATEN LANGKAT. Jurnal Pengabdian Masyarakat Kesehatan Indonesia, 2(1), 188–192. https://doi.org/10.34011/jpmki.v2i1.1273

Register to see more suggestions

Mendeley helps you to discover research relevant for your work.

Already have an account?

Save time finding and organizing research with Mendeley

Sign up for free