Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh Brand Awareness pada Electronic Word of Mouth yang berdampak pada keputusan menginap di Pantai Prama Sanur. Penelitian ini dilakukan di Hotel Prama Sanur Beach yang menyandang predikat sebagai salah satu hotel bintang 5 di Bali. Populasi penelitian ini adalah seluruh tamu yang pernah menginap yang terdaftar pada tahun 2019-2021 sebanyak 285.933 orang. Dalam penelitian ini menggunakan metode kuantitatif. Pengambilan sampel dalam penelitian ini menggunakan teknik purposive sampling. Penentuan besar sampel menggunakan rumus slovin dengan jumlah sampel 100 orang. Teknik analisis data yang digunakan adalah analisis jalur. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa secara parsial variabel Brand Awareness berpengaruh positif dan signifikan sebesar 0,632 terhadap Electronic Word of Mouth. Electronic Word of Mouth berpengaruh positif dan signifikan sebesar 0,434 terhadap keputusan menginap. Brand Awareness berpengaruh positif dan signifikan sebesar 0,487 terhadap keputusan menginap. Brand Awareness berpengaruh positif dan signifikan sebesar 0,274 terhadap keputusan menginap melalui Electronic Word of Mouth.
CITATION STYLE
Wijaya, G. C. (2023). Pengaruh Brand Awareness Terhadap Electronic Word Of Mouth Yang Berimbas Pada Keputusan Menginap. Eqien - Jurnal Ekonomi Dan Bisnis, 12(03), 354–361. https://doi.org/10.34308/eqien.v12i03.1560
Mendeley helps you to discover research relevant for your work.