Strategi Mengatasi Perilaku Indisipner Siswa Pada Mata Pelajaran Sosiologi Di Kelas XI IPS SMA

  • Yulianti L
  • Nora D
N/ACitations
Citations of this article
30Readers
Mendeley users who have this article in their library.

Abstract

Penyelenggaraan pembelajaran pada masa pandemi Covid-19 harus dilakukan secara daring (dalam jaringan), karena pembelajaran secara tatap muka tidak bisa dilakukan secara maksimal. Hal itupun diberlakukan di SMA Negeri 1 IX Koto Kabupaten Dharmasraya. Implikasi dari pembelajaran yang dilakukan secara daring ini membuat timbul perilaku indisipliner siswa. Adapun perilaku yang tibul adalah alfa atau tidak dating kesekolah tanpa keterangan, datang terlambat ke sekolah, cabut pada saat jam pelajaran, merokok di lingkungan sekolah, berkata-kata kasar atau kotor, mendengaran musik pada saat pelajaran berlangsung dan menonton video yang tidak baik. Penelitian ini bertujuan untuk mengungkapkan strategi yang dilakukan oleh guru Sosiologi dalam mengatasi perilaku indispliner siswa. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif dengan tipe penelitian studi kasus dengan jenis studi kasus instrinsik, teknik pemilihan informan purposive sampling dengan informan sebanyak 11 orang. Pengumpulan data dilakukan dengan metode observasi, wawancara mendalam dan studi dokumentasi yang dianalisis dengan berpedoman pada teknik analisis data interaktif yang dikembangkan oleh Miles dan Huberman. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa strategi guru Sosiologi dalam mengatasi perilaku indisipliner siswa di SMA Negeri 1 IX Koto Kabupaten Dharmasraya dilakukan melalui Metode Keteladanan, Pendekatan Personal, Pemberian Nasehat dan Metode Pembiasaan yang Baik.

Cite

CITATION STYLE

APA

Yulianti, L., & Nora, D. (2022). Strategi Mengatasi Perilaku Indisipner Siswa Pada Mata Pelajaran Sosiologi Di Kelas XI IPS SMA. Jurnal Sikola: Jurnal Kajian Pendidikan Dan Pembelajaran, 3(3), 237–245. https://doi.org/10.24036/sikola.v3i3.160

Register to see more suggestions

Mendeley helps you to discover research relevant for your work.

Already have an account?

Save time finding and organizing research with Mendeley

Sign up for free