Pengaruh Religiusitas Dan Kompetensi Terhadap Kematangan Karier Pustakawan

  • Sungadi S
N/ACitations
Citations of this article
78Readers
Mendeley users who have this article in their library.

Abstract

Adanya pemahaman keagamaan (religiusitas) yang cukup dan kompetensi memadai bagi pustakawan dimungkinkan memiliki peran penting terhadap pegembangan dan pembinaan karier pustakawan. Penelitian ini bertujuan untuk membuktikan secara empiris pengaruh kepemimpinan profetik dan kompetensi terhadap kematangan karier pustakawan. Riset dilakukan pada Pendidikan Tinggi Keagamaan Islam (PTKI) di Daerah Istimewa Yogyajarta (DIY) dengan mengambil seluruh populasi (78 orang) pustakawan sebagai responden penelitian. Metode penelitian bersifat kuantitatif, pengumpulan data primer dan skunder. Data primer diperoleh melalui penyebaran angket kepada responden dan data skunder diperoleh dari dokumen yang ada di PTKI DIY. Analisis data menggunakan analisis deskriptif dan regeresi berganda. Hasil riset menunjukkan bahwa persepsi Pustakawan Pendidikan Tinggi Keagamaan Islam (PTKI) di DIY terhadap variabel religiusitas (X1) pada posisi sangat tinggi/sangat baik, variabel kompetensi (X2) pada kondisi sangat tinggi/sangat baik dan kematangan karier (Y) oleh responden dipersepsikan dalam kategori tinggi/baik. Dari hasil analisis data regresi berganda membuktikan bahwa persepsi pustakawan Pendidikan Tinggi Keagamaan Islam (PTKI) di DIY memberikan persepsi, secara parsial religiusitas (X1) berpengaruh positif terhadap kematangan karier (Y) terdapat nilai pengaruh sebesar 0,292 dengan signifikansi 0,009 < 0,05, artinya menerima hipotesis, kompetensi (X2) berpengaruh signifikan terhadap kematangan karier (Y) terdapat nilai pengaruh sebesar 0,745 dengan signifikansi 0,000 < 0,05, artinya hipotesis diterima. Pustakawan Pendidikan Tinggi Keagamaan Islam (PTKI) di DIY memberikan persepsi, bahwa Religiusitas (X1) dan Kompetensi (X2) secara simultan mempunyai pengaruh yang signifikan terhadap Kematangan Karier (Y), didapat angka F statistika senilai 46,765 dengan tingkat substansial 0.000 < 0,05. Artinya menerima hipotesis. Secara umum, dalam penelitian ini memberikan kesimpulan bahwa secara teoritik religiusitas dan kompetensi secara individu maupun bersama-sama berpengaruh positif dan signifikan terhadap kematangan karier Pustakawan Pendidikan Tinggi Keagamaan Islam (PTKI). Sementara secara aplikatif faktor-faktor yang mempengaruhi kematangan karier Pustakawan PTKI di DIY terdiri dari faktor: memiliki aqidah yang kuat, memiliki skill dan interest yang tinggi, dan akses karier berkelanjutan.

Cite

CITATION STYLE

APA

Sungadi, S. (2021). Pengaruh Religiusitas Dan Kompetensi Terhadap Kematangan Karier Pustakawan. UNILIB : Jurnal Perpustakaan, 12(1). https://doi.org/10.20885/unilib.vol12.iss1.art3

Register to see more suggestions

Mendeley helps you to discover research relevant for your work.

Already have an account?

Save time finding and organizing research with Mendeley

Sign up for free