Kemampuan literasi matematika merupakan hal penting dikuasai oleh siswa sehingga siswa dapat menggunakan konsep matematika dalam kehidupan sehari-hari. Perkembangan kemampuan literasi matematika tidak lepas dari masalah psikologi dalam diri siswa yaitu self efficacy. Tujuan penelitian ini untuk mendeskripsikan kemampuan literasi matematika siswa kelas VIII A SMP Muhammadiyah Palangka Raya ditinjau dari self efficacy. Jenis penelitian yang dilakukan adalah penelitian deskriptif kualitatif. Metode pengambilan data yang digunakan adalah metode kuisioner, tes, dan wawancara. Berdasarkan hasil analisis diperoleh bahwa siswa dengan Self Efficacy tinggi sangat baik pada aspek formulate, employ, dan interpret. Siswa dengan Self Efficacy sedang cukup baik pada aspek formulate dan employ serta sangat baik pada aspek interpret. Sedangkan siswa dengan Self Efficacy rendah sangat baik pada aspek formulate dan kurang baik pada aspek employ dan interpret. Penelitian ini diharapkan menjadi referensi bagi pembelajaran matematika di sekolah yang tidak hanya berfokus memahami konsep matematika namun juga siswa diharapkan mampu menerapkan konsep matematika dalam kehidupan sehari-hari. Selain itu, guru juga dapat menekankan pentingnya self efficacy dalam pembelajaran.
CITATION STYLE
Winata, R., Rizaldi, M., & Theasy, Y. (2023). Kemampuan Literasi Matematika Ditinjau dari Self Efficacy Siswa. J-PiMat : Jurnal Pendidikan Matematika, 5(2), 871–882. https://doi.org/10.31932/j-pimat.v5i2.2829
Mendeley helps you to discover research relevant for your work.