Penelitiaan ini bertujuan untuk menganalisa pengaruh penerapan balance scorecard pada kinerja UMKM di kota Semarang.Penelitian ini mengeksplorasi pengaruh penggunaan BSC terhadap kinerja UMKM serta mengetahui relasi ukuran perusahaan dengan kemampuan untuk mengimplementasi BSC pada UMKM melalui pendekatan statistika deskriptif dan analisa regresi linier.Penelitian dilakukan kepada pelaku usaha UMKM di Semarang. Total responden dalam penelitian ini adalah sebanyak 150 responden. Penelitian mengkonfirmasi bahwa ukuran perusahan memiliki pengaruh pada kesiapan pengimplementasian BSC.Penelitan ini juga membuktikan bahwa semakin besar tingkat implementasi BSC suatu usaha, maka akansemakin tinggi kinerja usaha yang dicapai. Praktek manajerial BSC terbukti mampu meningkatkan kinerja usaha UMKM.Praktek BSC membutuhkan kesiapan dengan didukung peningkatan ukuran perusahaan dan pelakuUMKM hendaknya melibatkan tenaga kerja dalam menjalankan usahanya. Dengan ukuran perusahan yang memadai maka praktik implementasi BSC dapat berjalan optimal dan berdampak pada pencapaian kinerja usaha yang lebih baik.
CITATION STYLE
Andini, R., Praptono, S., & Sulistyawati, D. R. (2022). Pengaruh Penerapan Balance Scorecard Pada Kinerja UMKM Di Kota Semarang. Jurnal Sains Sosio Humaniora, 6(1), 481–486. https://doi.org/10.22437/jssh.v6i1.19500
Mendeley helps you to discover research relevant for your work.