Abstract
Masalah dalam penelitian ini adalah apakah terdapat pengaruh motivasi belajar dan kepercayaan diri siswa terhadap prestasi belajar bahasa inggris siswa kelas VIII SMPN 2 Sambelia Tahun Pelajaran 2020/2021. Penelitian ini dilaksanakan di SMPN 2 Sambelia yang beralamat di Jalan Raya Sambelia - Sembalun populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas VIII SMPN 2 Sambelia Tahun Pelajaran 2020/2021. Teknik pengambilan sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah total sampling yaitu seluruh bagian dari populasi yang berjumlah 25 orang, dan instrumen yang digunakan untuk mengukur motivasi belajar dan kepercayaan diri berupa angket. Hasil analisis regresi linear berganda diperoleh persamaan garis linear Y=28.013+0,234 X1+0,458 X2. Teknik analisis data yang digunakan adalah dengan uji t pada taraf signifikan alpha 5% hasil yang diperoleh menunjukkan motivasi belajar berpengaruh secara signifikan terhadap prestasi belajar dimana nilai thitung>ttabel (2,151>1,662). Dan kepercayaan diri berpengaruh secara signifikan terhadap prestasi belajar thitung>ttabel (3,337>1,662). Hasil yang diperoleh dari uji F menunjukkan bahwa variabel motivasi belajar dan kepercayaan diri siswa berpengaruh positif dan signifikan terhadap prestasi belajar bahasa inggris siswa kelas VIII SMPN 2 Sambelia dengan nilai Fhitung>Ftabel (21,783>3,10). Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa motivasi belajar dan kepercayaan diri siswa berpengaruh terhadap prestasi belajar bahasa inggris siswa kelas VIII SMPN 2 Sambelia.
Cite
CITATION STYLE
Muhlisin, M., & Imran, F. (2023). STUDENTS’ LEARNING MOTIVATION AND SELF-CONFIDENCE ON LEARNING ACHIEVEMENT. Jurnal Ilmiah Mandala Education, 9(1). https://doi.org/10.58258/jime.v9i1.4753
Register to see more suggestions
Mendeley helps you to discover research relevant for your work.