Analisis Pengendalian Kualitas Pada Unit SV-521 Di PT. XYZ Menggunakan Metode Fault Tree Analysis

  • Zein Rizkie Nurfatha
N/ACitations
Citations of this article
30Readers
Mendeley users who have this article in their library.

Abstract

Setiap perusahaan pada aktivitas produksinya akan selalu berusaha untuk menghasilkan produk yang berkualitas. Namun, di dalam proses produksinya masih terdapat beberapa faktor yang mempengaruhi kualitas produk, salah satu faktornya yaitu adanya defect pada produk yang diproduksi, oleh karena itu perusahaan memerlukan pengendalian kualitas yang berguna untuk meminimalisir atau mencegah terjadinya pada proses produksi sehingga dapat mencapai standar kualitas sesuai dengan yang diharapkan. Tujuan dari penelitian ini untuk menganalisis akar penyebab masalah terjadinya defect pada saat proses produksi sehingga dapat memberikan usulan perbaikan kepada perusahaan. Metode yang dilakukan yaitu dengan menggunakan metode fault tree analysis (FTA) untuk mencari akar penyebab masalah dengan kombinasi aljabar boolean dalam menentukan minimal cut set. Hasil penelitian yang didapatkan yaitu pada saat proses produksi terdapat 10 jenis defect selama tahun 2021 dengan tiga jenis defect yang paling dominan yang didapatkan dari pengolahan data menggunakan diagram pareto, hasil analisis menggunakan FTA didapatkan tujuh akar penyebab masalah dan enam usulan perbaikan.

Cite

CITATION STYLE

APA

Zein Rizkie Nurfatha. (2023). Analisis Pengendalian Kualitas Pada Unit SV-521 Di PT. XYZ Menggunakan Metode Fault Tree Analysis. J-ENSITEC, 9(02), 766–773. https://doi.org/10.31949/jensitec.v9i02.3541

Register to see more suggestions

Mendeley helps you to discover research relevant for your work.

Already have an account?

Save time finding and organizing research with Mendeley

Sign up for free