Pengiriman gambar melalui komunikasi radio amatir menggunakan pengkodean Base64

  • Basuki S
  • Muhammad N
  • Hidayat M
  • et al.
N/ACitations
Citations of this article
16Readers
Mendeley users who have this article in their library.

Abstract

Jika infrastruktur jaringan komunikasi modern tidak bekerja atau mengalami kerusakan, maka diperlukan sistem komunikasi alternatif pengiriman data gambar liputan yang memiliki jangkauan yang luas, mudah diperoleh, bebas lisensi, serta berharga murah.  Salah satunya menggunakan teknologi komunikasi radio amatir pada pita frekuensi ultra high frequency (UHF). Pada penelitian ini akan dibuat skema pengiriman gambar melalui komunikasi radio amatir. Prinsip kerjanya gambar diubah menjadi suara pada pengirim menggunakan algoritma pengkodean Base64 dan pada penerima menggunakan spectrogram untuk mengubah sinyal suara menjadi gambar kembali. Pengujian sistem dilakukan dengan mengukur nilai parameter structural similarity index (SSIM), waktu proses encoding-decoding terhadap variabel frekuensi, serta pengaruh jarak antara pengirim-penerima terhadap nilai parameter SSIM. Hasilnya menunjukkan waktu proses encoding dipengaruhi secara signifikan oleh faktor interval pengambilan titik piksel gambar y dan durasi transmisi gambar d. Kenaikan dimensi gambar tiga kali hanya menaikkan waktu proses encoding 40%. Pada  proses decoding, perbedaan kapasitas gambar dan interval pengambilan piksel gambar tidak mengubah waktu proses secara signifikan. Nilai SSIM terbaik dicapai pada pemilihan faktor y, d = 5, 20 dan frekuensi maksimum 6 KHz. Pada sistem yang telah dibuat, pemilihan frekuensi maksimum terbawah 2 KHz dan tertinggi 10 KHz menghasilkan nilai SSIM buruk terutama pada kapasitas gambar yang besar.

Cite

CITATION STYLE

APA

Basuki, S., Muhammad, N. A., Hidayat, M. R., & Yuliana, H. (2022). Pengiriman gambar melalui komunikasi radio amatir menggunakan pengkodean Base64. JITEL (Jurnal Ilmiah Telekomunikasi, Elektronika, Dan Listrik Tenaga), 2(1), 35–46. https://doi.org/10.35313/jitel.v2.i1.2022.35-46

Register to see more suggestions

Mendeley helps you to discover research relevant for your work.

Already have an account?

Save time finding and organizing research with Mendeley

Sign up for free