Peningkatan Produktivitas Poklahsar Swakarya Bersama Melalui Produksi Tortilla Olahan Rumput

  • Gunawan A
  • Rizianiza I
  • Adnyani L
N/ACitations
Citations of this article
19Readers
Mendeley users who have this article in their library.

Abstract

Poklahsar Swakarya Bersama merupakan kelompok pengolah dan pemasar hasil perikanan di Kelurahan Tanjung Tengah Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU) yang masih aktif melakukan pengolahan rumput laut. Hasil olahan rumput laut perlu inovasi agar mampu bersaing dengan produk lainnya dan peminat bisa meningkat. Rumput laut yang digunakan dalam pengolahan tortilla adalah rumput laut jenis Eucheuma cottonii. Pengabdian kepada masyarakat ini dilakukan di rumah produksi Poklahsar Swakarya Bersama dengan dihadiri oleh anggota poklahsar di Kabupaten PPU, Kelompok Wanita Tani PPU, Dinas Perikanan Perikanan dan Dinas Perindustrian dan Koperasi. Pada pelatihan ini peserta dibekali modul pembuatan tortilla rumput laut. Seluruh peserta pelatihan mengikuti kegiatan pelatihan dengan antusias. Hasil kuisioner menunjukkan adanya peningkatan pemahaman peserta tentang proses pembuatan tortilla sebesar 58%. Untuk meningkatkan keberlanjutan dari kegiatan ini maka perlu dilakukan pelatihan secara berkelanjutan tentang inovasi olahan rumput laut. Selain itu juga perlu dilakukan edukasi tentang pengemasan hasil produksi agar dapat meningkatkan nilai ekonomis dari suatu produk.Kata Kunci: rumput laut, tortilla, poklahsar

Cite

CITATION STYLE

APA

Gunawan, A., Rizianiza, I., & Adnyani, L. P. (2019). Peningkatan Produktivitas Poklahsar Swakarya Bersama Melalui Produksi Tortilla Olahan Rumput. Jurnal Abdimas BSI: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat, 2(2), 241–250. https://doi.org/10.31294/jabdimas.v2i2.5802

Register to see more suggestions

Mendeley helps you to discover research relevant for your work.

Already have an account?

Save time finding and organizing research with Mendeley

Sign up for free