Analisis Kebangkrutan Dengan Metode Grover dan Zmijewski Pada Perusahaan Sub Sektor Tekstil dan Garmen Periode 2018-2021

  • Della Wahyu Anggraini
N/ACitations
Citations of this article
26Readers
Mendeley users who have this article in their library.

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui potensi kebangkrutan pada Perusahaan Sub Sektor Tekstil dan Garmen yang terdaftar pada Bursa Efek Indonesia karena terjadinya pandemi yang menyebabkan industri tekstil dan Garmen mengalami kesulitan keuangan. Dengan adanya kondisi tersebut, kesehatan perusahaan terutama bagian keuangan perlu dianalisis lebih lanjut untuk mengetahui kesehatan perusahaan Sub Sektor Tekstil dan Garmen. Jenis penelitian ini adalah deskriptif kuantitatif dengan menggunakan data sekunder yang didapat dari laporan keuangan perusahaan Tekstil dan Garmen periode 2018-2021 yang telah dipublishkan oleh perusahaan. Teknik analisis penelitian menggunakan metode Grover dan Zmijewski. Kedua metode tersebut digunakan untuk lebih meningkatkan keakuratan penelitian. Hasil penelitian menunjukkan bahwa dengan metode Grover , perusahaan Sub Sektor Tekstil dan Garmen pada tahun 2018 hingga 2021 hanya terdapat 2 perusahaan masuk kategori bangkrut dan 5 perusahaan sehat. Sementara itu, dengan menggunakan metode Zmijewski di tahun 2018 dan 2019 terdapat 2 perusahaan bangkrut dan 5 perusahaan sehat, kemudian di tahun 2020 dan 2021 terdapat 3 perusahaan masuk kategori bangkrut dan 4 perusahaan masuk kategori sehat.

Cite

CITATION STYLE

APA

Della Wahyu Anggraini. (2022). Analisis Kebangkrutan Dengan Metode Grover dan Zmijewski Pada Perusahaan Sub Sektor Tekstil dan Garmen Periode 2018-2021. GEMILANG: Jurnal Manajemen Dan Akuntansi, 2(3), 115–124. https://doi.org/10.56910/gemilang.v2i3.116

Register to see more suggestions

Mendeley helps you to discover research relevant for your work.

Already have an account?

Save time finding and organizing research with Mendeley

Sign up for free