Abstract
Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh good corporate governance terhadap nilai perusahaan, serta untuk mengetahui apakah kinerja keuangan mempengaruhi hubungan antara good corporate governance terhadap nilai perusahaan. Kinerja keuangan diukur menggunakan loan to deposit ratio. Nilai perusahaan diproksikan dengan Tobin’s Q. Ukuran perusahaan dan reputasi bank sebagai variabel kontrol. Penelitian ini dilakukan pada perusahaan sektor perbankan yang listing di Bursa Efek Indonesia. Jumlah sampel yang digunakan sebanyak 167 sampel selama tahun pengamatan 2015-2018. Teknik analis data yang digunakan yaitu uji Moderated Regression Analysis. Berdasarkan hasil penelitian menunjukkan bahwa good corporate governance (yang diproksikan dengan kepemilikan institusional, kepemilikan manajerial dan komisaris independen) sebelum dan sesudah dimoderasi oleh loan to deposit ratio tidak berpengaruh signifikan terhadap nilai perusahaan. Hanya ukuran perusahaan dan reputasi bank yang dapat berpengaruh positif terhaadap nilai perusahaan.
Cite
CITATION STYLE
Gita KW, I. G. A. (2019). Peran Kinerja Keuangan dalam Memoderasi Good Corporate Governance Terhadap Nilai Perusahaan Pada Sektor Perbankan Yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia. Akurasi : Jurnal Studi Akuntansi Dan Keuangan, 2(2), 91–108. https://doi.org/10.29303/akurasi.v2i2.17
Register to see more suggestions
Mendeley helps you to discover research relevant for your work.