Abstract
Tujuan utama penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan perencanaan program hubungan sekolah dan masyarakat, pelaksanaan program hubungan sekolah dan masyarakat, evaluasi program hubungan sekolah dan masyarakat, dan keterlibatan orangtua siswa dalam penyelenggaraan hubungan sekolah dan masyarakat di Sekolah Dolan (home-schooling) Villa Bukit Tidar Malang. Penelitian ini tergolong penelitian deskriptif dengan menggunakan pendekatan kualitatif. Hasil penelitian menyimpulkan bahwa pengelolaan hubungan sekolah dan masyarakat di Sekolah Dolan (home-schooling) Villa Bukit Tidar Malang yaitu: (1) perencanaan program hubungan sekolah dan masyarakat dilakukan dengan menyusun program kerja rutin dan program kerja insidentil, (2) pelaksanaan program hubungan sekolah dan masyarakat dilakukan dengan melakukan kerjasama dengan media elektronik, media cetak, instansi pendidikan, acara bookfair, PWEC,dan Komunitas-Komunitas di Kota Malang, mengikutsertakan warga sekitar sekolah, melaksanaan pembinaan TK, melaksanakan promosi di media elektronik, media sosial serta orangtua, (3) evaluasi program hubungan sekolah dan masyarakat dilakukan setelah kegiatan program hubungan sekolah dan masyarakat selesai pada kegiatan ini melibatkan pengelola dan bendahara sekolah, dan (4) orangtua terlibat dalam kegiatan camp dan outbond, saling melakukan sharing antar orangtua , dan orangtua berperan sebagai manager. Kata
Cite
CITATION STYLE
Imaniyah, R., Soetopo, H., & Zulkarnain, W. (2016). PENGELOLAAN HUBUNGAN SEKOLAH DAN MASYARAKAT HOME-SCHOOLING. Jurnal Manajemen Dan Supervisi Pendidikan, 1(1), 67–73. https://doi.org/10.17977/um025v1i12016p067
Register to see more suggestions
Mendeley helps you to discover research relevant for your work.