Abstract
Pendidikan iman Kristen, atau seringkali dikenal dengan istilah pendidikan agama Kristen (PAK) adalah satu tugas utama Gereja yang diberikan Tuhan Yesus dalam amanat agung-Nya. Dalam penelitian ini dikaji konsep pendidikan iman dalam perspektif teologi Pentakosta, di mana pengalaman kepenuhan Roh Kudus menjadi salah satu penekanannya. Tulisan ini berdasarkan pada studi literature dengan pendekatan penelitian kualitatif-deskriptif dimana dikaji dampak dari kepenuhan Roh Kudus, yang ditandai dengan bahasa lidah (glosolalia), terhadap pertumbuhan spiritualitas guru PAK secara langsung memberikan pengaruh terhadap capaian tujuan PAK dalam peserta didik. Hal ini sesuai dengan firman Tuhan dalam 1 Korintus 14:4 bahwa orang yang berbahasa lidah membangun dirinya sendiri. Hasil penelitian yang ditemukan penulis adalah, pendidikan iman dalam perspektif teologi pentakosta adalah suatu proses impartasi kehidupan Allah melalui Kristus dan karya-Nya dengan Alkitab sebagai panduan utama, yang dimungkinkan oleh karena pengalaman kepenuhan Roh Kudus
Cite
CITATION STYLE
Korengkeng, D. E. S., Lumoindong, G. E., & Shandery, T. (2022). Pendidikan Iman dalam Perspektif Teologi Pentakosta. Syntax Literate ; Jurnal Ilmiah Indonesia, 7(1), 30. https://doi.org/10.36418/syntax-literate.v7i1.5608
Register to see more suggestions
Mendeley helps you to discover research relevant for your work.