ABSTRAKMasa pandemi covid-19 mengubah sistematika proses pembelajaran secara signifikan. Hal ini menjadi pemicu problematika dalam proses pembelajaran karena tidak semua sekolah sudah menciptakan bahan ajar digital yang menunjang proses pembelajaran. Penelitian ini bertujuan untuk menciptakan bahan ajar digital berupa handout dengan mengacu pada model pembelajaran Reading, Identifying, Contruction, Solving, Reviewing, Extending (RICOSRE) pada materi makna sila-sila Pancasila dan menerapkan sila-sila Pancasila dalam kehidupan sehari-hari yang termuat pada mata pelajaran Pendidikan Pancasila Fase B. Metode penelitian yang digunakan yaitu penelitian pengembangan yang mengacu pada model rowntree. Teknik pengambilan data melalui observasi, wawancara, angket dan forum group discussion (FGD). Berdasarkan hasil penelitian, dapat disimpulkan hasil analisis kebutuhan, meliputi; 1) terdapat 70,20% peserta didik yang belum mencapai KKM dan 29,80% peserta didik yang sudah mencapai KKM pada mata pelajaran Pendidikan Pancasila Fase B, 2) peserta didik memiliki minat membaca yang rendah, 3) peserta didik mengalami penurunan hasil belajar, 4) belum terdapat bahan ajar digital yang menunjang proses pembelajaran. Penelitian ini dapat dikembangkan menjadi pengembangan handout digital berbasis canva pada mata pelajaran Pendidikan Pancasila fase B dengan model pembelajaran RICOSRE di Sekolah Dasar. Diharapkan handout digital ini mampu membantu peserta didik meningkatkan minat membaca, berpikir kritis dan mampu meningkatkan hasil belajarnya. ABSTRACTThe Covid-19 pandemic has significantly changed the systematics of the learning process. This triggers problems in the learning process because not all schools have created digital teaching materials that support the learning process. This study aims to create digital teaching materials in the form of handout with reference to Reading, Identifying, Contruction, Solving, Reviewing, Extending (RICOSRE) learning model on the material meaning of the Pancasila precepts and applying the Pancasila precepts in everyday life contained in Pancasila subjects Phase B. This reasearch method used is development research which refers to the rowntree model. Data collection techniques through observation, interviews, questionnaire and group discussion forums. Based on the research results, it can be concluded that the results of the needs analysis include; 1) there are 70,20% of students who have not reached the minimum completeness criteria and 29,80 of students who have achieved the minimum completeness criteria in the Pancasila Education Phase B subject, 2) students have low interest in reading, 3) learning outcomes students decreased, 4) there are No. digital teaching material that support the learning. This research can be developed into the development of canva based digital handouts on the Pancasila Education subject phase B with the RICOSRE learning model in Primary School. I tis hoperd that this digital handout will be able to help students increase their interest in reading, think critically and be able to improve their learning outcomes.
CITATION STYLE
Novitasari, M., Susanti, R., & Kartikawati, E. R. (2023). ANALISIS KEBUTUHAN PENGEMBANGAN HANDOUT DIGITAL BERBASIS CANVA PADA MATA PELAJARAN PENDIDIKAN PANCASILA FASE B DENGAN MODEL PEMBELAJARAN RICOSRE DI SEKOLAH DASAR. Bhineka Tunggal Ika: Kajian Teori Dan Praktik Pendidikan PKn, 10(2), 252–265. https://doi.org/10.36706/jbti.v10i2.22270
Mendeley helps you to discover research relevant for your work.