ANALISIS PERBANDINGAN SOAL HOTS DARI BUKU AJAR MATEMATIKA SINGAPURA, JEPANG, DAN INDONESIA

  • Manopo M
  • Rahajeng R
N/ACitations
Citations of this article
41Readers
Mendeley users who have this article in their library.

Abstract

Buku ajar merupakan salah satu cerminan kurikulum suatu negara. Buku ajar matematika yang digunakan di sekolah mempengaruhi kualitas pembelajaran matematika. Menteri Pendidikan Indonesia telah menerbitan buku ajar siswa dan guru yang didistribusikan secara nasional pada tahun 2013. Beberapa perbaikan dilakukan untuk merevisi buku tersebut. Revisi buku dilakukan untuk memperbaiki konten dan memperkenalkan soal HOTS untuk mempersiapkan siswa Indonesia menghadapi tantangan abad 21. Oleh karena itu, peneliti melakukan penelitian analisis perbandingan soal HOTS pada buku ajar matematika negara Singapura, Jepang, dan Indonesia. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan membandingkan distribusi soal HOTS pada buku ajar matematika ketiga negara tersebut. Penelitian ini menggunakan model penelitian analisis konten. Analisis konten adalah metode penelitian yang memberikan cara-cara yang sistematis dan objektif untuk membuat kesimpulan yang valid. Hasil penelitian menunjukkan proporsi soal HOTS dari buku ajar matematika Singapura, Jepang, dan Indonesia secara berturut-turut 27,08%, 17,02%, dan 28,57%. Masing-masing buku ajar matematika memberikan konten yang mendukung soal HOTS dan kurikulum yang berlaku di negara masing-masing.

Cite

CITATION STYLE

APA

Manopo, M., & Rahajeng, R. (2020). ANALISIS PERBANDINGAN SOAL HOTS DARI BUKU AJAR MATEMATIKA SINGAPURA, JEPANG, DAN INDONESIA. EDU-MAT: Jurnal Pendidikan Matematika, 8(2). https://doi.org/10.20527/edumat.v8i2.9164

Register to see more suggestions

Mendeley helps you to discover research relevant for your work.

Already have an account?

Save time finding and organizing research with Mendeley

Sign up for free