ANALISIS TERHADAP KUALITAS AIR BAKU SEBAGAI DASAR PERENCANAAN SISTEM PENGOLAHAN AIR SIAP MINUM UNTUK MASYARAKAT

  • Indriatmoko R
  • Setiadi I
N/ACitations
Citations of this article
26Readers
Mendeley users who have this article in their library.

Abstract

Dalam merancang sebuah sistem pengolahan air siap minum, peranan hasil analisis kualitas air baku memegang peranan penting dalam menentukan sistem pengolahan air siap minum yang akan dibangun atau dirancang. Kualitas air baku yang ada di SMA Zainul Hassan di desa Genggong, kecamatan Pajarakan, Kabipaten Probolinggo Jawa Timur, memiliki kualitas air tawar, dengan “Total Disolved Solid (TDS)“ 300 mg/l, agak keruh dan belum steril, oleh karena itu dirancanglah sebuah sistem pengalahan air siap minum dengan rancangan terdiri dari 3 bagian yaitu 1. Pengolahan Awal, 2. Pengolahan Ultra filtrasi dan 3. Pengolahan Akhir yaitu Reverse Osmosis (RO) Tawar, Sterilisator dan Pengemasan atau distribusi. Dengan rancangan tersebut maka telah dihasilkan alat pengolahan air yang menghasilkan air bersih dan air siap minum untuk didistrubusikan kepada para user/santri dan masyarakat. Sebelum didistribusikan kepada masyarakat umum mka telah terlebih dahulu dilakukan uji hasil produk sistem pengolahan dsi laburatorium kualitas air,  hasilnya adalah uji secara biologi untuk mengetahui kandungan coli dinyatakan steril, sedangkan secara fisik tidak berbau, tak berwarna dan tak berasa, dengan TDS dibawah 100 g/l dan secara kimiawi tidak ditemukan unsur yang melebihi batas air minum sehingga dapat disimpulkan bahwa air siap minum hasil pengolahan tersebut layak untuk digunakan sebagai air siap minum.Kesimpulannya adalah sistem pengolahan yang dirancang tersebut layak diginakan untuk mengolah air baku Dari sumber yang telah ditetapkan menjadi air siap minum. Kata Kunci : Air Siap Minum, Sistem Treatmen Air Tawar, TDS, Sistem Osmosa Balik Air Tawar

Cite

CITATION STYLE

APA

Indriatmoko, R. H., & Setiadi, I. (2020). ANALISIS TERHADAP KUALITAS AIR BAKU SEBAGAI DASAR PERENCANAAN SISTEM PENGOLAHAN AIR SIAP MINUM UNTUK MASYARAKAT. Jurnal Air Indonesia, 11(1). https://doi.org/10.29122/jai.v11i1.3934

Register to see more suggestions

Mendeley helps you to discover research relevant for your work.

Already have an account?

Save time finding and organizing research with Mendeley

Sign up for free