Peneitian ini bertujuan untuk menganalisis fungsi dan peran kepala sekolah serta faktor penghambat manajemen kepala sekolah dalam upaya meningkatkan mutu Pendidikan. Penelitian ini dilaksanakan di Sekolah Dasar Negeri 004 Kecamatan Salo Kabupaten Kampar. Teknik pengumpulan data menggunakan dokumentasi, observasi dan wawancara. Analisis data menggunakan teknik deskriptif kualitatif. Hasil penelitian dimana fungsi manajemen Kepala sekolah dalam meningkatkan mutu Pendidikan dengan memiliki perencanaan yang matang, melakukan pengorgansasian yang baik, memberikan arahan kepada guru dan tenaga kependidikan serta melakukan pengawasan. Kepala sekolah sudah menjalankan perannya sebagai educator, manager, administrstor, supervisor, leader, inovator dan motivator didalam meningkatkan mutu Pendidikan. Adapun faktor-faktor penghambat fungsi dalam meningkatkan mutu Pendidikan diantaranya kurangnya media pembelajaran yang memanfaatkan perkembangan teknologi, perlunya program pembelajaran yang lebih efektif dan kurangnya motivasi siswa didalam belajar.
CITATION STYLE
Ellianis, E., Gimin, G., & Azhar, A. (2022). MANAJEMEN KEPALA SEKOLAH DALAM UPAYA MENINGKATKAN MUTU PENDIDIKAN SEKOLAH DASAR NEGERI 004 KECAMATAN SALO KABUPATEN KAMPAR. Jurnal JUMPED (Jurnal Manajemen Pendidikan), 10(1), 40. https://doi.org/10.31258/jmp.10.1.p.40-47
Mendeley helps you to discover research relevant for your work.