Abstract
Proses pembelajaran dapat tercapai ketika terjadi suatu perubahan pemahaman konsep siswa ke arah yang lebih baik. Perubahan tersebut dapat terlaksana dengan adanya suatu alternatif model pembelajaran. Tujuan penelitian ini untuk menganalisis perubahan konseptual yang dialami oleh siswa pada materi dinamika rotasi melalui model pembelajaran learning cycle 6E. Penelitian ini merupakan jenis penelitian kualitatif dengan pendekatan deskriptif. Hasil penelitian yang diperoleh yaitu adanya peningkatan pemahaman konsep siswa berdasarkan hasil analisis jawaban pre-test post-test dan observasi siswa dalam melaksanakan pembelajaran. Kecenderungan level perubahan siswa menunjukkan bahwa siswa A dan B dalam berada pada complementation, siswa C dan D berada pada construction, siswa E dan F berada pada revision, serta siswa G dan H tidak mengalami perubahan konseptual atau no conceptual change.
Cite
CITATION STYLE
Mardiyah, A., Mayasari, T., & Huriawati, F. (2020). Five Levels Conceptual Change: Perubahan Konseptual Siswa Melalui Model Learning Cycle 6E Pada Konsep Dinamika Rotasi. Jurnal Luminous: Riset Ilmiah Pendidikan Fisika, 1(2). https://doi.org/10.31851/luminous.v1i2.4223
Register to see more suggestions
Mendeley helps you to discover research relevant for your work.